7 Menu masakan Sunda ala Shanty Denny, simpel tapi bikin kalap

Brilio.net - Indonesia kaya akan budaya dan juga kulinernya yang beragam. Salah satu kuliner yang terkenal di pulau Jawa adalah masakan Sunda. Kuliner tradisional Sunda biasanya terdiri dari lalapan berbagai macam sayur sehat dan menggugah selera.
Bicara soal masakan khas Sunda, ada beberapa selebriti Indonesia yang ternyata suka memasak berbagai menu tersebut. Tak ketinggalan, istri dari Denny Cagur yakni Shanty juga membuat masakan khas Sunda kemudian ia bagikan melalui channel YouTube-nya. Menu hidangan Sunda ala Shanty Denny ini pun bermacam-macam, bisa untuk inspirasi masakan rumahan lho.
Apa saja menu masakan Sunda ala Shanty Denny? Berikut Brilio Food rangkum dari channel YouTube @Shanty Denny pada Kamis (12/8).
1. Istri Denny Cagur, Shanty Denny sangat menikmati masakan Sunda seperti burung puyuh dan paru goreng yang disantap dengan lalapan.
foto: YouTube/@Shanty Denny
2. Pepes teri yang disantap oleh Shanty Denny ini terlihat menggugah selera dengan campuran kelapa dan bumbu-bumbu pepes lainnya.
foto: YouTube/@Shanty Denny
3. Nasi liwet dengan campuran ati ampela dan telur puyuh ini sangat pas dikombinasikan dengan lauk seperti jengkol dan lalapan.
foto: YouTube/@Shanty Denny
4. Ikan goreng yang disantap Shanty Denny bersama leunca dan sambal terasi ini bikin menggoda iman.
foto: YouTube/@Shanty Denny
5. Masakan Sunda yang simpel ala Shanty Denny ini adalah nasi tutug ranginang. Masakan ini dibuat dari nasi, leunca, dan ranginang.
foto: YouTube/@Shanty Denny
6. Nasi liwet Sunda buatan Shanty Denny yang dimasak bersama telur puyuh dan bumbu-bumbu dapur ini bisa jadi referensi makan siang.
foto: YouTube/@Shanty Denny
7. Karedok leunca yang satu ini memiliki tekstur seperti sambal. Bisa dinikmati bersama ikan goreng, lele goreng, tahu, atau tempe.
foto: YouTube/@Shanty Denny
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- 11 Kesalahan saat memasak nasi ini bikin rasanya kurang nikmat
- 9 Makanan ini wajib dihindari saat sesak napas, bisa makin parah
- 9 Istilah bahan makanan ini sering disebut di MasterChef Indonesia
- 7 Tips diet ala Tina Toon, turun 25 kg dalam hitungan bulan
- Selain milk tea, 11 makanan ini bisa dikreasikan dengan boba
Video
-
Jalan Makan Silo, Makan Steak lumer di Mulut di Resto Bernuansa Jepang
23 / 03 / 2023 12:31 -
Jalan Makan Bopet Mini, warna warni nasi padang hits Benhil Jakarta
15 / 03 / 2023 13:16 -
Jalan Makan This or That, greek donat terenak di Indonesia jatuh kepada?
08 / 03 / 2023 11:01 -
Berawal dari hobi kini menjalar menjadi bisnis, inilah Behind The Kitchen Mie Gendut
01 / 03 / 2023 11:30 -
Jalan Makan Bebek Carok, renyahnya sampai ke dalam ditambah nikmatnya bumbu hitam
22 / 02 / 2023 11:30 -
Jalan Makan Waroeng Eddy, Nikmatnya Mangut Pe Kuliner Khas Semarang
15 / 02 / 2023 10:31