Bukan pakai es batu, ini cara mengembalikan selada romaine yang layu jadi segar lagi

Bukan pakai es batu, ini cara mengembalikan selada romaine yang layu jadi segar lagi
foto: TikTok/@thefaithfulcrafter; Unsplash/Terry Jaskiw

Brilio.net - Selada romaine memang identik dengan hidangan salad. Kebanyakan orang membeli sayur satu ini di pasar swalayan, tapi tak jarang pula selada romaine bisa ditemui di pasar tradisional yang memang menjual aneka sayuran lengkap. Selada romaine memiliki bentuk yang hampir mirip dengan sawi putih lantaran daunnya berbentuk memanjang.

Selain jadi salad, selada romaine juga kerap dijadikan isian kebab, dimasak jadi hidangan tumisan dan sup, maupun dijadikan jus. Rasa selada romaine yang enak dan teksturnya renyah bikin sayur ini banyak disukai orang-orang. Kamu juga bisa menyimpan sayur ini sebagai stok bahan makanan di rumah.

Umumnya, saat menyimpan selada romaine di rumah, sayur satu ini akan layu dalam waktu kurang lebih satu minggu. Jangan langsung dibuang, rupanya ada cara untuk membuatnya jadi segar lagi, lho. Di media sosial memang sudah banyak tersebar cara mengembalikan sayur layu jadi segar lagi dengan cara direndam es batu.

Namun, buat yang sedang tidak punya stok es batu di rumah, kamu tak perlu khawatir karena ada cara lainnya. Nah, cara untuk mengatasi selada romaine layu ini sempat dibagikan oleh warganet bernama Nicole lewat unggahan di TikTok pribadinya. Wanita ini mengaku terkejut lantaran selada romaine miliknya yang sudah busuk jadi segar dan renyah kembali.

"Mind BLOWN! I normally do this within a couple of days so I’ve never seen it revive like that! (Mencengangkan! Aku biasanya melakukan ini usai selada disimpan beberapa hari saja jadi baru kali ini aku lihat selada bisa segar lagi seperti ini setelah seminggu)," ungkapnya dikutip BrilioFood dari TikTok @thefaithfulcrafter, Senin (16/1).

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya