Cara ampuh hilangkan jamur di cobek batu, mudah ditiru

Cara ampuh hilangkan jamur di cobek batu, mudah ditiru
foto: YouTube/Djamoe djoe

Brilio.net - Meski sudah terdapat berbagai alat modern untuk menghaluskan bahan masakan, namun cobek batu tetap menjadi andalan bagi sebagian orang. Banyak yang beranggapan bumbu yang dihasilkan terasa lebih nikmat saat dihaluskan menggunakan alat satu ini.

Meski membuat bumbu menjadi lebih nikmat, penggunaan cobek batu juga tak terhindar dari berbagai kendala. Mulai dari cobek yang retak, permukaannya berpasir, hingga tumbuhnya jamur di permukaan cobek.

Jamur ini biasanya timbul karena adanya sisa-sisa bumbu yang dihaluskan masih menempel di permukaan cobek. Setelah digunakan, cobek tak langsung dibersihkan, namun malah disimpan begitu saja. Alhasil, permukaan cobek penuh bintik-bintik berwarna putih yang disebut jamur. Akhirnya, cobek tidak bisa digunakan untuk menghaluskan makanan.

Namun, tak perlu panik jika kamu mengalami kejadian serupa. Ternyata ada solusi menghilangkan jamur di permukaan cobek batu yang bisa kamu tiru di rumah. Cara ini dibagikan oleh pengguna YouTube Djamoe djoe.

Di salah satu video YouTubenya, ia memberikan tutorial bagaimana cara mencuci cobek batu yang berjamur. Dalam video tersebut, YouTube Djamoe djoe menunjukkan penampakan permukaan cobek batunya yang dipenuhi bintik-bintik putih.

"Ini penampakan cobek atau layah yang berjamur ya, Bunda," ujarnya dilansir BrilioFood dari YouTube Djamoe djoe, Senin (30/1).

Cara ampuh hilangkan jamur di cobek batu, mudah ditiru

foto: YouTube/Djamoe djoe

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya