Cara cepat mengupas kulit tomat tanpa pisau, mudah ditiru

Cara cepat mengupas kulit tomat tanpa pisau, mudah ditiru
TikTok/@leyosatria

Brilio.net - Sudah menjadi rahasia umum jika mengonsumsi berbagai buah maupun sayuran bisa bermanfaat untuk tubuh. Misalnya saja tomat. Buah berwarna merah ini selain memiliki cita rasa lezat, juga merupakan sumber vitamin C.

Dilansir BrilioFood dari healthline, tomat dikenal secara ilmiah sebagai Solanum lycopersicum. Tomat bisa disebut sebagai buah yang berasal dari Amerika Selatan. Namun demikian, tomat juga bisa disebut sebagai sayur. Merujuk pada medicalnewstoday, tomat dapat pula disebut sebagai buah dan sayuran.

Kandungan gizi dan nutrisi tomat dapat melawan kolesterol jahat, menjaga kesehatan mata, melancarkan pencernaan, hingga dapat mencerahkan wajah secara alami. Mengetahui manfaat tersebut, tak salah jika banyak orang mengolah tomat menjadi berbagai hidangan.

Bahan makanan satu ini bisa dibuat menjadi campuran salad, dimasak tumis, hingga jadi bahan utama sambal. Tomat sebenarnya bisa langsung diolah tanpa harus dikupas kulitnya. Bahkan vitamin juga terletak pada kulit tomat.

Namun jika kamu yang hendak membuat olahan tomat menjadi saus atau sambal, perlu untuk mengupas kulitnya terlebih dahulu. Supaya cita rasa yang dihasilkan menjadi semakin lezat.

Mengupas tomat cenderung lebih tricky atau sulit. Salah satu alasannya karena tomat memiliki kulit yang tipis. Apabila memakai pisau atau peeler, mengupas tomat juga tetap susah karena malah dagingnya yang justru banyak terkelupas.

Nah, kamu tidak perlu khawatir lagi, kulit tomat ternyata bisa dikupas secara praktis dan cepat, bahkan tanpa bantuan alat apapun. Trik mengupas tomat tanpa alat ini dibagikan oleh sebuah akun TikTok bernama Leo. Lewat salah satu videonya, ia memperlihatkan caranya.

Cara cepat mengupas kulit tomat tanpa pisau, mudah ditiru

foto: TikTok/@leyosatria

Dilansir BrilioFood dari akun TikTok/@leyosatria pada Rabu(17/8), langkah pertama adalah memastikan tomat yang akan dikupas sudah dicuci bersih di bawah air yang mengalir. Kemudian berikan sayatan pada kulit tomat bagian tengah. Bisa menggunakan pisau maupun alat bantu lainnya. Tidak perlu terlalu dalam saat menyayat kulit tomat.

Cara cepat mengupas kulit tomat tanpa pisau, mudah ditiru

foto: TikTok/@leyosatria

Siapkan panci berisi air dan rebus hingga mendidih. Kemudian masukkan tomat dan rebus sebentar saja jangan terlalu lama. Tunggu setidaknya kurang lebih satu menit. Jika sudah, langsung angkat tomat, masukkan, dan rendam di mangkuk berisi air serta es batu.

Cara cepat mengupas kulit tomat tanpa pisau, mudah ditiru

foto: TikTok/@leyosatria

Setelah direndam beberapa saat di air dingin atau air es tersebut, genggam tomat dengan kedua tangan. Lalu kupas kulitnya secara perlahan menggunakan tangan. Dimulai dari sayatan yang telah dibuat pada bagian bawah tadi. Kemudian tarik dan kupas semua bagian kulitnya hingga bersih.

Selain lebih mudah dan cepat, teknik ini juga efektif membuat daging tomat tidak terbuang sia-sia.

Unggahan ini turut mengundang perhatian warganet. Video TikTok/@leyosatria tersebut sudah ditonton lebih dari 139 ribu kali. Tak sedikit penghuni TikTok lain merasa senang bisa mendapatkan infomasi mengenai cara mengupas kulit tomat ini.

"kenain api dikit aja. bisa dikupas kulitnya ," tulis akun TikTok/@Purple123456789.

"Makasih kak triknya sangat bermanfaat," ujar akun TikTok/@
AFAIFU | 21.

"wah patut di coba soalnya aku ngak suka kulit tomat," tutur akun TikTok/@Aira Holle .

"di panggang di atas kompor juga bisa lbh cepet lg," sahut akun TikTok/@sabilaagustina.

"woi gw baru tau caranya," papar akun TikTok/@Tic Tooz.

@leyosatria_ Jadi tomat itu buah atau sayur? #samasamabelajar #berbagiilmu #samasamadirumah #masakdirumah #basiccooking original sound - ruby

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya