
Brilio.net - Selain bisa dijadikan sebagai camilan, pancake juga cocok untuk menu sarapan sehari-hari. Pancake dapat dikreasikan dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan campuran buah. Tambahan buah kian menambah cita rasa pancake menjadi semakin nikmat. Bisa pakai buah pisang, mangga, stroberi, dan lain sebagainya.
Bahkan para selebriti Tanah Air ternyata juga gemar membuat pancake dengan campuran buah-buahan, lho. Baik dijadikan campuran pada adonan maupun topping. Kudapan satu ini tidak hanya mengenyangkan, tapi juga bisa menyehatkan karena memiliki kandungan serat dari buah.
Langsung saja, ini dia kreasi pancake buah ala sederet seleb, BrilioFood lansir dari berbagai sumber pada Minggu (13/2).
1. Ayudia mengganti tepung dengan oat saat membuat pancake. Dia menambah irisan pisang buat topping agar pancake lebih cantik.
foto: YouTube/#temantapimenikah
2. Febby Rastanty memilih membuat pancake blueberry dengan buah utuh.
foto: Instagram/@febbyrastanty
3. Fita Anggriani membuat pancake hanya dengan bahan dasar buah mangga, oat, dan kurma sereal.
foto: Instagram/@fitaanggriani
4. Megan Domani membuat pancake dengan isian buah mangga dan bluberi. Selain jadi isian, dua buah ini juga bisa dipakai topping cantik, lho.
foto: YouTube/megan domani
5. Untuk membuat pancake stroberi, Ryana Dea mencampurkan jus stroberi ke dalam adonan pancake.
foto: Instagram/@ryana_dea
6. Tanpa telur dan susu, pancake buatan Luna Maya ini menggunakan buah markisa yang dijus dengan mangga.
foto: YouTube/Luna Maya
7. Titi Kamal memilih buah pisang dan stroberi untuk dibuat pancake.
foto: YouTube/Titi dan Tian
8. Irisan buah pisang, stroberi, dan bluberi ini bisa membuat kreasi pancake ala Farah Quinn semakin lucu.
foto: YouTube/Farah Quinn
9. Natasha Wilona membuat buah frambos (raspberry) menjadi selai untuk topping pancake.
foto: YouTube/Natasha Wilona
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Kreasi masakan modern 10 penyanyi, Momo Geisha bak hidangan restoran
- 9 Olahan buah dan sayur ala Fita Anggriani buat anak, auto lahap makan
- 9 Trik Sarah Azhari bikin ayam suwir, wangi dan mudah ditiru
- 8 Langkah mudah Mahalini Raharja bikin jukut kacang panjang khas Bali
- 9 Kreasi masakan ala Cut Syifa, khas menu rumahan
- Olahan minuman kekinian ala 9 seleb, simpel dan menyegarkan
-
Foodpedia
10 Langkah bikin donat kentang ala Meisya Siregar, empuk dan antigagal
12 / 02 / 2022 14:31 -
Foodpedia
10 Makanan dan minuman ini dikonsumsi Son Ye-jin, bikin kulit glowing
11 / 02 / 2022 15:05