10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

Brilio.net - Tempe memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Nutrisi yang sangat dikenal pada tempe adalah protein dan kalsiumnya. Sehingga tempe sangat baik untuk mencegah osteoporosis dan meningkatkan imun tubuh. Selain itu, tempe juga bisa mencegah penyakit seperti kanker, asma, parkinson, dan masih banyak lagi.

Tak hanya di Indonesia, tempe pun sudah terkenal di negara-negara lain sebagai bahan makanan pengganti daging, terutama bagi vegetarian. Wah, keren ya? Hal ini tak lepas karena tingginya kandungan protein yang dimiliki oleh tempe, sehingga bisa menggantikan daging untuk dikonsumsi.

Tempe memang dikenal sebagai bahan makanan yang biasa diolah menjadi masakan sederhana. Namun, kamu bisa membuatnya jadi hidangan lebih mewah, yakni steak tempe. Dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (24/5), berikut 10 resep steak tempe.


1. Steak tempe.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@ernawaty_huang

Bahan steak:
- 1 papan tempe, potong, kukus, dan haluskan
- 1 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 butir telur, kocok lepas
- 1 sdm tepung tapioka
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- Tepung panir kasar untuk pelapis

Bahan saus:
- 2 siung bawang putih
- 1/3 buah bawang bombay, iris
- Irisan jamur
- 1 gelas air
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap manis
- 1/2 sdm kecap asin
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt gula pasir
- Saus pedas atau sambal jika ingin pedas
- Larutan maizena dari 2 sdm air dan 1 sdm tepung maizena

Pelengkap, potong dan kukus:
- 1/2 batang wortel
- 2 batang kacang panjang atau buncis
- Kentang

Cara membuat:
1. Aduk rata tempe dengan semua bahan steak selain tepung panir, bentuk menjadi 2 bulat pipih layaknya steak. Balur dan tekan-tekan pada tepung panir sampai tertutup rata.
2. Panaskan 4 sdm minyak dengan api sedang, masukkan steak, tutup dan masak hingga kecoklatan pada kedua sisinya, angkat.
3. Buat saus dengan menumis bawang hingga harum, kemudian masukkan jamur, tumis kembali hingga harum, tuangkan air dan biarkan mendidih.
4. Masukkan semua bahan saus selain larutan maizena. Koreksi rasa.
5. Masukkan larutan maizena, didihkan hingga mengental sesuai selera, segera matikan api. Sajikan.


2. Steak tempe sapi dan kentang panggang.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@erieskaa_

Bumbu halus:
- 10 butir bawang putih
- 2 sdm merica hitam
- 1/2 butir lada
- 1/2 sdm garam

Steak:
- 250 gr tempe, kukus
- 250 gr daging sapi
- 1/3 bagian bumbu halus
- 1 sdm kecap inggris
- 2-3 sdm tepung panir
- 1 butir telur
- 3 sdm margarin

Saus:
- 1/3 bagian bumbu halus
- 1 sdm kecap inggris
- 1 sdm saus tiram
- 1 butir bawang bombay, rajang
- 2 sdm margarin
- 300 ml air
- 1/2 sdm gula
- 1 sdm maizena, beri sedikit air

Kentang:
- Kentang
- Garam
- Merica
- Minyak
- 5 lembar oregano cincang

Cara membuat:
1. Haluskan tempe dan daging pakai food processor, tuang ke wadah besar. Campur dengan bahan lainnya, aduk rata. Bentuk pipih.
2. Panaskan margarin di teflon. Lalu panggang steak sampai matang.
3. Kemudian buat sausnya. Panaskan margarin, tumis bawang bombay dan bumbu halus sampai matang. Tuang air dan bahan lain. Aduk sampai mendidih. Cicipi dan koreksi rasa. Masukkan larutan maizena, aduk rata sampai mengental.
4. Setelah itu buat kentang. Balurkan semua bumbu ke kentang yang sudah diiris tipis, panggang di oven 220 derajat celcius sampai matang dan kering. Sajikan.


3. Steak tempe saus lada hitam.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@widyawatiwilda

Bahan steak tempe:
- 1 papan tempe
- 2 siung bawang putih
- 3 sdm terigu
- 1 butir telur
- Garam
- Kaldu bubuk
- Merica

Bahan saus lada hitam:
- 3 siung bawang putih
- 1 siung bawang bombay
- 1 sachet kecil saus tiram
- Garam
- Gula
- Lada hitam
- Saus tomat
- Saus sambal
- 1 sdm maizena dilarutkan dengan sedikit air
- Air secukupnya

Cara membuat:
1. Kukus tempe selama 15 menit.
2. Haluskan bawang putih dan sedikit garam.
3. Ulek tempe selagi panas.
4. Campurkan tempe yang sudah dihancurkan dengan telur dan terigu, beri sedikit kaldu bubuk dan merica. Jika masih kurang asin, bisa ditambah dengan sedikit garam.
5. Bentuk adonan kemudian pipihkan, lakukan sampai adonan habis.
6. Panggang adonan di atas teflon yang sudah diolesi margarin. Pastikan kedua sisi steak berwarna kecokelatan, angkat dan sisihkan.
7. Buat saus lada hitam. Cincang halus bawang putih.
8. Iris memanjang bawang bombay.
9. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
10. Tuangkan air secukupnya.
11. Masukkan sedikit garam, gula, lada hitam bubuk, saus tiram, saus tomat, dan saus sambal, masak hingga mendidih.
12. Koreksi rasa. Jika sudah pas, masukkan larutan maizena, masak lagi hingga mendidih. Angkat dan sajikan.


4. Steak tempe saus bolognese.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@rikhatiwi

Bahan:
- 1 papan atau 300 gr tempe
- 150 gr daging sapi giling
- 1 butir telur
- Bubuk bawang putih
- Bawang bombay cincang
- Oregano secukupnya
- 50-60 ml susu cair
- 1 sdm tepung roti
- Merica, garam, dan kaldu bubuk secukupnya

Bahan pencelup:
- Telur kocok
- Tepung roti

Bahan saus:
- Saus bolognese
- Bawang putih dan bawang bombay iris
- 1/4 sdt tepung maizena, larutkan dengan air
- Merica, kaldu bubuk, gula, dan garam secukupnya
- Minyak untuk menumis

Cara membuat:
1. Kukus tempe dan daging, kemudian haluskan.
2. Campur semua bahan adonan, aduk dan bentuk bulat pipih.
3. Celupkan di kocokan telur, lalu balur dengan tepung roti, goreng.
4. Kemudian buat sausnya. Panaskan minyak, tumis bawang hingga layu, masukan saus, sedikit air, dan semua bumbu.
5. Aduk rata, masukkan juga larutan tepung maizena. Angkat dan beri taburan parsley.


5. Steak tempe saus BBQ.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@byviszaj

Bahan:
- 300 gr tempe
- 2 sdm tepung bumbu serbaguna
- 1 telur
- 1/2 bawang bombay, cincang
- 2 bawang putih, cincang

Saus BBQ:
- 7 sdm saus BBQ
- 1/2 bawang bombay iris
- Air secukupnya
- Gula
- Garam

Cara membuat:
1. Potong-potong tempe, lalu kukus selama 10 menit. Haluskan tempe bersama bawang bombay dan bawang putih.
2. Masukkan telur dan tepung bumbu serbaguna, aduk sampai rata, cek rasa. Tambahkan garam bila perlu. Bentuk adonan tempe seperti steak, diamkan di kulkas selama beberapa saat.
3. Siapkan 2 buah wadah untuk pelapis tepung basah dan tepung kering. Balurkan steak tempe ke tepung kering, lalu ke tepung basah dan ke tepung kering lagi.
4. Goreng sampai kecokelatan. Angkat dan sisihkan.
5. Tumis bawang bombay sampai wangi, masukkan saus BBQ lalu beri sedikit air, bumbui dengan garam dan gula. Masak sampai sedikit mengental. Sajikan.


6. Steak tempe vegan.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@ceritadapurdewi

Bahan saus:
- 2 sdm saus tiram vegetarian
- 2 sdm kecap manis
- 2 sdm kecap asin
- 2 sdm saus tomat
- 1/2 sdt penyedap jamur
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula
- 1 sdt paprika bubuk
- 1 sdt parsley kering
- 1/2 sdt merica bubuk
- 500 ml air
- 2 sdm maizena dan 50 ml air, aduk rata

Bahan steak:
- 2 papan tempe
- 150 gr tepung terigu
- 50 gr tepung beras
- 50 ml air matang
- 1 bungkus jamur shitake
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1 sdt penyedap jamur

Bahan pelengkap:
- Sayuran frozen, rebus

Cara membuat saus:
1. Campur semua bahan kecuali larutan maizena. Masak hingga mendidih.
2. Kecilkan api, masukkan larutan maizena. Masak sampai mengental. Angkat.

Cara membuat steak:
1. Campurkan tempe, tepung terigu, tepung beras, garam, gula, penyedap, dan air ke dalam food processor, lalu haluskan.
2. Bentuk adonan hingga menyerupai steak, lalu goreng adonan tempe dengan minyak panas dan api sedang hingga matang, lalu angkat dan tiriskan.
3. Setelah itu, tuangkan saus BBQ ke dalam steak tempe dan marinasi selama 15 menit sampai meresap.
4. Panaskan teflon di atas kompor lalu lelehkan mentega.
5. Masak tempe hingga matang dan kecoklatan. Setelah itu sajikan dengan sayuran rebus.


7. Steak tempe ala anak kos.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@kilatkitchen

Bahan:
- 1 papan kecil tempe
- 3 sdm tepung terigu
- 1 kuning telur
- 2 bawang putih
- 2 bawang merah
- 1 bawang bombay
- 1 wortel
- 5 buncis
- 1 tomat
- 1 sdm maizena dilarutkan dengan air
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm saus sambal
- Merica, garam, gula, dan kaldu jamur secukupnya
- Minyak goreng atau margarin
- Air

Cara membuat:
1. Kukus tempe selama kurang lebih 15 menit.
2. Haluskan bawang merah dan bawang putih.
3. Hancurkan tempe dengan garpu, tambahkan tepung terigu, kuning telur, gula, garam, merica, dan kaldu jamur. Aduk rata.
4. Bentuk menjadi bulat adonan steaknya, lalu pipihkan.
5. Panaskan teflon, masukkan margarin atau minyak goreng secukupnya, panggang, lalu balik hingga matang.
6. Kukus buncis dan wortel, sisihkan.
7. Tumis bawang bombay, masukkan saus tomat, saus sambal, dan tomat.
8. Beri sedikit air, tambahkan gula, garam, merica, dan kaldu jamur, tes rasa.
9. Jika sudah mendidih, masukkan larutan maizena, aduk sampai mengental, angkat dan sisihkan.
10. Tata steak tempe dan sayuran di atas piring, lalu siram dengan saus.


8. Tempe mozarella steak with blackpepper sauce.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@dapurwafda

Bahan:
- 1 papan kecil tempe
- 2 butir telur ayam
- 1 sdm tepung terigu
- 1/2 sdt bawang putih bubuk
- Garam secukupnya
- Mozarella
- Tepung roti

Bahan saus:
- 3 siung bawang putih
- 1 butir bawang bombay
- 1/2 sdt lada hitam, haluskan
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm tepung maizena
- Garam dan air secukupnya

Cara membuat:
1. Potong kecil-kecil tempe. Kukus selama 10 menit hingga lunak. Haluskan.
2. Masukkan 1 sdm tepung terigu dan 1 butir telur, aduk rata.
3. Siapkan keju mozarella, balut dengan adonan tempe. Taburi dengan tepung terigu. Kukus kembali hingga padat selama 5 menit.
4. Angkat tempe yang sudah dikukus, celupkan pada telur, lalu gulingkan pada tepung roti.
5. Goreng hingga kecoklatan.
6. Untuk saus, potong memanjang bawang bombay dan cincang bawang putih. Masukkan lada hitam yang sudah dihaluskan. Tumis hingga harum.
7. Masukkan air secukupnya. Tambahkan saus tiram, kecap manis, dan garam. Masukkan juga tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan air. Koreksi rasa.
8. Letakkan tempe di atas piring dengan kentang, wortel, dan jagung yang sudah dikukus. Siram dengan blackpepper sauce. Sajikan.


9. Steak tempe with mushroom sauce.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@yantiliaw

Bahan:
- 1 keping tempe ukuran sedang
- 3 keping jamur shitake, cuci bersih dan rendam di air hangat
- 3 sdm tepung terigu
- Garam, merica, dan kaldu jamur secukupnya
- 1 butir telur ayam kampung
- 3 siung bawang merah, haluskan
- 3 siung bawang putih, haluskan

Saus:
- 1/2 butir bawang bombay, potong
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 jamur shitake potong potong kecil
- Sedikit sisa air rendaman jamur
- 1 sdm saus tiram
- Lada hitam secukupnya
- Garam
- 1 sdm maizena larutkan dengan air

Cara membuat:
1. Haluskan 2 jamur. 1 jamur lagi dipotong kecil-kecil.
2. Potong-potong tempe, kemudian kukus selama 15 menit.
2. Tumbuk halus tempe yang sudah dikukus.
3. Masukkan jamur shitake halus, telur, garam, merica, kaldu jamur, bawang merah, dan bawang putih halus, aduk rata dan masukkan terigu, aduk hingga rata.
4. Bentuk adonan kemudian goreng dengan sedikit minyak di atas teflon, gunakan api kecil hingga matang kecoklatan.

Cara membuat saus:
1. Tumis semua bawang hingga harum.
2. Masukkan jamur shitake, tumis hingga harum, kemudian masukkan sisa air rendaman jamur.
3. Masukkan saus tiram dan lada hitam.
4. Koreksi rasa, tambahkan garam jika kurang asin.
5. Masukkan larutan tepung maizena, aduk hingga mengental, kemudian angkat dan siram di atas steak tempe.
6. Tambahkan sayuran kukus sebagai pelengkap.


10. Steak tempe with mushroom cheese sauce.

10 Resep steak tempe ala rumahan, lezat bak restoran

foto: Instagram/@celoouna

Bahan steak:
- 400 gr tempe
- 1 genggam tepung roti
- 2 butir telur
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt bubuk lada putih

Bahan saus:
- 1/2 bawang bombay, iris memanjang
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 3 buah jamur kancing segar
- 250 ml susu full cream
- 1/2 sdt bubuk lada hitam
- 200 ml larutan air dengan tepung maizena
- Keju parut secukupnya
- Butter secukupnya
- Garam secukupnya

Cara membuat:
1. Potong-potong tempe, kukus sampai empuk, lalu haluskan.
2. Campurkan dengan tepung roti dan telur.
3. Tambahkan garam dan bubuk lada putih.
4. Aduk rata adonan steak, bulatkan kemudian pipihkan.
5. Panggang dengan butter, tusuk-tusuk bagian tengah steak dengan garpu, sambil dibolak-balik, panggang sampai berwarna kecoklatan.

Cara membuat saus:
1. Panaskan butter, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
2. Masukkan jamur yang sudah diiris, aduk sampai matang.
3. Masukkan larutan tepung maizena.
4. Tuangkan susu full cream, tambahkan keju, lada hitam, dan garam. Aduk sampai keju mencair dan adonan mendidih, matikan api.
5. Hidangkan bersama toast kentang dengan taburan bubuk lada hitam serta rebusan wortel dan buncis secukupnya.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya