17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat
foto: Instagram/@olivia_i.v.y dan Instagram/@iindapur

Brilio.net - Kentang jadi bahan makanan andalan untuk banyak orang. Terlebih lagi di Indonesia, kentang termasuk mudah untuk ditemukan dan mudah pula untuk ditanam. Jadi kamu pun bisa mengolah kentang dengan mudah kapan saja. Pasalnya, selain memiliki rasa yang enak, kentang juga memberikan efek kenyang sekaligus menjaga kesehatan organ tubuh.

Yaps, bukan rahasia lagi kalau kentang mampu memberikan dampak baik untuk tubuh. Sumber karbohidrat ini dapat mengendalikan kadar gula darah, menjaga tekanan darah, menjaga pencernaan, sampai menjaga kesehatan otak. Maka dari itu, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa bisa merasakan manfaat bahan makanan yang satu sini.

Nah biar nggak bosan dalam mengonsumsinya, kamu bisa mengolah kentang menjadi aneka lauk rumahan. Dengan cara rebus, goreng, ataupun tumis, sajian berbahan kentang bisa kamu sajikan dengan cepat.

Simak resep lauk berbahan kentang dalam ulasan brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (16/2) berikut ini.

1. Kentang kecap.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@ranranny

Bahan:
- 2 kentang potong tipis
- 1 bawang bombai potong halus
- 1/2 dada ayam cincang halus
- 3 siung bawang merah potong halus
- daun bawang
- air secukupnya

Bumbu:
- 1 sdm kecap Inggris
- 1 sdm kaldu
- 5 sdm kecap manis
- 3 sdm larutan maizena
- 1 sdm gula pasir secukupnya
- 1 sdt garam

Cara membuat:
- Tumis bawang bombai dan bawang merah sampai harum. Masukkan ayam hingga berubah warna. Lalu masukkan kentang.
- Tuang air secukupnya, tunggu kentang sampai empuk.
- Masukkan bahan bumbu, sambil terus diaduk hingga air mulai menyusut.
- Masukkan larutan maizena dan daun bawang.

2. Sup kentang.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@juliexingz

Bahan:
- 1 buah kentang, kupas potong dadu
- 1 batang daun bawang, cincang kasar
- 1 sdm bawang merah goreng
- 1 bungkul brokoli, potong sesuai selera
- 1 buah wortel, iris bulat tipis
- 100 gram daging dada ayam, potong dadu
- 1 batang seledri, biarkan utuh
- 1 liter air

Bumbu:
- 1/4 sdt lada bubuk
- 3 siung bawang putih, memarkan
- 1 sdt garam
- 1/4 sdt gula
- 1/5 sdt kaldu ayam bubuk

Cara membuat:
- Rebus air sampai mendidih, masukkan bawang putih dan tunggu hingga aroma bawang wangi.
- Masukkan potongan daging ayam, masak setengah matang.
- Masukkan kentang, masak setengah matang.
- Masukkan wortel dan brokoli hingga semua bahan mulai matang.
- Masukkan daun bawang dan daun ketumbar, aduk rata.
- Beri garam, lada bubuk, kaldu ayam bubuk, dan gula. Aduk rata.
- Taburi bawang goreng di atasnya.

3. Keriting kentang teri.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@fristaolvia

Bahan:
- 350 gr kentang
- 50 gr teri medan
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah besar, buang bijinya
- daun jeruk
- Himalayan salt, gula aren secukupnya
- air secukupnya
- minyak kelapa secukupnya

Cara membuat:
- Kupas kentang, lalu potong seperti korek api.
- Goreng dengan minyak kelapa di api kecil hingga matang dan renyah. Angkat. Tiriskan.
- Cuci teri medan lalu goreng hingga kecokelatan. Angkat. Tiriskan.
- Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai merah dan air di blender.
- Panaskan minyak kelapa dengan api kecil, lalu tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai mengering. Jika sudah kering, biarkan dingin.
- Lalu masukkan kentang dan teri saat bumbu sudah dingin, agar tetap renyah. Kering kentang siap disajikan.

4. Tumis kentang kombinasi.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@olivia_i.v.y

Bahan:
- 250-300 gram kentang, potong kecil lalu goreng
- 250 gram buncis, potong setengah ruas jari
- 100-150 gram kacang tanah, goreng
- garam
- lada
- gula

Bumbu ulek:
- 1-2 siung bawang putih
- 5-6 siung bawang merah
- 3 cabai merah besar
- 3 cabai keriting

Cara membuat:
- Tumis bumbu ulek hingga harum.
- Masukkan buncis, tumis hingga layu.
- Masukkan kentang goreng, aduk rata.
- Beri bumbu.
- Masukkan kacang goreng. Aduk rata dan masak hingga matang.

5. Sayur santan kentang tahu.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@dapur_resep

Bahan:
- 2 buah kentang
- 1/2 sendok teh gula
- 5 buah tahu putih
- 1 batang serai, dua lembar daun salam
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah cabai rawit
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk
- 1 bungkus kara
- 1/2 tomat
- 3 buah cabai merah
- 3 buah kemiri dan merica secukupnya

Cara membuat:
- Potong tahu jadi dua bagian, goreng setengah matang. Kupas kentang, potong jadi 4 bagian. Cuci dan rendam air.
- Haluskan semua bumbu lalu tumis, masukkan salam dan serai hingga harum. Masukkan tomat.
- Tuang air, kaldu bubuk, beri gula dan merica bubuk. Masukkan kentang sampai setengah matang. Tuang santan, aduk rata. Masukkan tahu, masak hingga kentang matang.

6. Tumis kentang tuna rendang.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@silvialim18

Bahan:
- 2 kentang ukuran sedang, potong dadu lalu goreng
- 3 siung bawang putih, iris
- 7 siung bawang merah, iris
- irisan cabai merah sesuai selera
- 1 daun salam
- 2 daun jeruk, belah dua
- 140 gram tuna bumbu rendang kalengan
- garam secukupnya
- 1 sdm kecap manis
- minyak goreng

Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan putih. Masukkan daun salam, daun jeruk, dan irisan cabai.
- Masukkan tuna bumbu rendang. Tumis hingga wangi.
- Masukkan potongan kentang, beri kecap manis dan garam. Aduk rata dan masak sampai matang.

7. Kentang daging cincang.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@iindapur

Bahan:
- 4 buah kentang iris nipis
- 100 gram daging cincang
- 3 siung bawang putih halus
- 3 butir bawang merah iris
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm minyak wijen
- garam, gula dan merica secukupnya
- sedikit larutan maizena
- daun bawang secukupnya

Cara membuat:
- Panaskan minyak di wajan tumis bawang putih dan bawang merah hingga wangi masukkan daging cincang tumis sebentar.
- Tambahkan kentang dan masukkan saus tiram, kecap asin, kecap manis, minyak wijen, garam, gula dan merica secukupnya.
- Masukkan air secukupnya, tutup wajan masak sampai air menyusut dan kentang matang, beri sedikit larutan maizena dan taburi daun bawang.
- Siap disajikan.

8. Kentang kecap daging cincang.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@aileensdiary

Bahan:
- 7 buah kentang, kupas, potong-potong, goreng hingga berkulit
- 500 gr daging sapi giling
- 1 buah bawang bombai, iris tipis
- 6 bawang putih cincang halus
- 1 1/2 sdm saus tiram
- 1 sdm minyak wijen
- kecap manis sesuai selera
- garam, gula dan lada sesuai selera
- 300 ml air
- minyak goreng secukupnya untuk menumis

Cara membuat:
- Tumis bawang putih dan bombai hingga harum.
- Masukkan daging, aduk hingga berubah warna.
- Masukkan kentang, saus tiram, minyak wijen, kecap manis, garam, gula, lada dan air. Koreksi rasa.
- Masak hingga bumbu meresap dan kuah mengental.

9. Sapi kentang rica-rica.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- 250 gr daging sapi has dalam
- 2 buah kentang potong kotak, goreng
- 1 sdm air perasan jeruk nipis
- ½ sdt garam
- 5 lembar daun jeruk
- 10 cabai rawit merah dan hijau, belah dua
- garam dan merica secukupnya
- air secukupnya
- 1/2 sdm air perasan jeruk nipis

Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 2 cm jahe segar
- 3 cm kunyit
- 15 buah cabai keriting merah
- 25 buah cabai rawit merah
- 4 buah kemiri

Cara membuat:
- Lumuri daging sapi dengan air perasan jeruk dan garam, diamkan selama 15 menit.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Masukkan daun jeruk dan rawit, aduk sebentar. Masukkan daging. Masak hingga berubah warna.
- Tambahkan air, garam dan masak hingga mendidih dan daging sapi matang, empuk serta bumbu meresap. Masukkan kentang, aduk rata.
- Tambahkan air perasan jeruk nipis. Aduk rata. Sajikan.

10. Sayur labu siam bumbu kuning.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@dellasuzura

Bahan:
- 2 kentang sedang
- tahu dipotong dadu
- 1 buah labu siam
- tempe dipotong dadu

Bumbu halus:
- 3 biji cabai rawit
- 1 ruas kunyit
- 5 biji cabai merah
- 2 bawang merah dan 2 bawang putih

Bumbu tambahan:
- 2 lembar daun salam
- minyak untuk menumis
- santan
- 1 ruas lengkuas
- 1 helai serai
- garam, gula merah, ladaku, royco secukupnya

Cara membuat:
- Goreng tempe dan tahu sampai kering.
- Tumis semua bumbu halus, tuang segelas air secukupnya.
- Masukkan bumbu tambahan, aduk hingga mendidih. Masukkan labu siam dan kentang yang sudah dipotong dadu, tahu dan tempe, tuang santan, beri garam, gula dan penyedap rasa.
- Masak hingga matang.

11. Lodeh kentang.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@pawonmbokanik

Bahan:
- 1 buah kentang
- 2 lembar daun salam
- 1/4 kg kembang kol
- gula secukupnya (gula pasir/gula aren)
- 8 telur puyuh
- 1 bungkus bubuk santan instan
- penyedap rasa secukupnya
- 2 lembar daun jeruk
- lada bubuk secukupnya
- garam secukupnya

Bumbu halus:
- 9 buah cabai rawit
- 4 siung bawang putih
- 1 buah kemiri
- 3 siung bawang merah

Cara membuat:
- Rebus telur puyuh.
- Potong kentang, iris kembang kol. Lalu cuci bersih.
- Larutkan santan bubuk dengan 1 gelas air panas.
- Tumis bumbu halus, daun salam, serta daun jeruk sampai harum.
- Masukkan kentang dan telur puyuh, tuang 3 gelas air. Aduk rata.
- Tunggu sampai kentang sedikit empuk, tuang santan cair. Aduk rata.
- Masukkan garam, gula dan lada bubuk.
- Selanjutnya masukkan kembang kol, aduk sesekali. Tunggu sampai kembang kol mulai layu, beri masako secukupnya sesuai selera.

12. Sayur kentang udang pete.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@gcellago

Bahan:
- 1 kentang ukuran besar
- 8 biji bawang merah
- 3 lembar daun jeruk
- 1/4 udang
- cabai sesuai selera
- 3 biji kemiri
- kunyit 1, seukuran kelingking
- 3 biji bawang putih
- 1 lembar daun salam
- 1 iris lengkuas
- 1 batang serai
- 1 cm jahe
- himalaya salt secukupnya

Cara membuat:
- Blender kunyit, kemiri, cabai, jahe, bawang merah, dan bawang putih. Tumis tanpa minyak hingga bumbu kering.
- Masukkan salam, serai, daun jeruk, lengkuas dan tuang air secukupnya.
- Masukkan kentang dan udang, masak hingga empuk.
- Matikan kompor, lalu beri himalayan salt.

13. Kentang sosis masak kecap.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@vici_phanduwinata

Bahan:
- 2 bh kentang, kupas iris dan goreng hingga matang
- sosis secukupnya
- 30 ml air matang
- 1,5 sdm kecap manis
- garam dan merica secukupnya
- 1/2 bh tomat, iris
- 1/2 bh bawang bombai, iris
- 2 sdm eloo
- 2 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih

Cara Membuat :
- Tumis duo bawang dengan eloo.
- Masukkan sosis. Tumis sebentar. Lalu masukkan kentang yang sudah digoreng.
- Beri air secukupnya lalu bumbui.
- Masukkan potongan tomat dan bawang bombai. Aduk rata. Masak hingga bawang bombai sedikit layu. Koreksi rasa. Sajikan hangat.

14. Sayur kentang tahu pedas.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@mellsfood

Bahan:
- 3 kentang ukuran sedang
- 2 siung bawang putih
- lengkuas/laos
- gula secukupnya
- 1/4 tahu kotak
- 1 saset santan kara
- 1/2 gelas air
- 5 siung bawang merah
- 5 cabai (sesuai selera)
- garam secukupnya

Cara membuat:
- Potong kotak-kotak kecil tahu dan kentang, goreng setengah matang. Tiriskan.
- Haluskan 2 bawang putih, 3 bawang merah, 5 cabai, garam, gula. Masukkan lengkuas/laos geprek.
- Iris tipis 2 bawang merah, goreng sampai wangi. Masukkan bumbu halus tadi berserta lengkuas. Tumis hingga 1 menit. Tuang air. Masak sampai mendidih.
- Masukkan tahu dan kentang yang sudah di goreng, aduk rata. Tuang santan kara. Aduk rata.

15. Krecek kentang.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@novia.susan

Bahan:
- 5 buah krecek dicuci bersih
- 4 buah kentang
- 1 sdt ebi
- pete 2 keris dikupas bagi 2
- cabai jawa merah secukupnya
- 2 atau 3 gelas santan kental

Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- garam secukupnya
- 1 lembar daun salam
- bawang merah 5 siung kecil
- serai
- 1/3 jari kelingking jahe
- 1/3 jari kelingking kunyit
- minyak goreng
- gula merah secukupnya
- 1 lembar dan jeruk purut
- lengkuas

Cara membuat:
- Kupas kentang, cuci, potong dadu, rendam dalam air garam.
- Rebus cabai jawa merah kurang lebih 3 menit. Campur dengan semua bumbu halus.
- Goreng kentang sampai matang.
- Tumis bumbu halus. Setelah harum masukkan daun salam, serai, daun jeruk, ebi, lengkuas, petai, dan kentang sambil diaduk.
- Tuang santan kental, masukkan gula merah, krecek, aduk terus secara perlahan.

16. Potato beef corned.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@yoanitasavit

Bahan:
- 1/2 kg kentang, potong dadu kecil
- 4 sdm corned
- 7 bawang putih, cincang halus
- 3 bawang merah, iris
- garam, lada secukupnya
- kaldu bubuk secukupnya (opsional)
- 1 sdt minyak wijen

Cara membuat:
- Goreng kentang sampai kuning kecokelatan, sisihkan.
- Panaskan minyak ,tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan corned, aduk terus sampai agak kering.
- Masukan kentang, garam, lada, kaldu bubuk, minyak wijen aduk rata. Cicipi rasa. Sajikan.

17. Krim sup ayam kentang.

17 Resep lauk berbahan kentang, lezat dan beri banyak manfaat

foto: Instagram/@mamimiko01

Bahan:
- 1 buah kentang (berat kurang lebih 200 g), potong dadu
- 1 wortel kecil, potong dadu
- 1 buah sosis sapi jumbo, potong dadu
- 100 g fillet paha ayam potong kecil kecil/cincang
- 1 batang seledri, cincang
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/4 bawang bombai, cincang
- 1,5 sdm butter
- 1 sdm tepung terigu
- garam, gula, lada bubuk secukupnya
- 300 ml susu segar full cream
- air kaldu secukupnya

Cara membuat:
- Rebus ayam, kentang dan wortel dengan air kaldu(sampai semua bahan tertutup kuah) sampai lunak sekali atau kentang mulai hancur dan kuah kaldu berkurang.
- Dalam panci lain, lelehkan butter, tumis bawang putih dan bombai sampai harum.
- Masukkan 1 sdm tepung terigu, aduk rata. Tuang susu, aduk sampai tepung larut, masukkan rebusan kentang dan sosis.
- Beri gula, garam dan lada bubuk. Koreksi rasa.
- Taburi seledri siap disajikan panas. Jika ingin kuah lebih kental, susu bisa dikurangi. Sebaliknya jika ingin lebih cair susu bisa ditambah.

(brl/lea)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya