Cara membuat laksa Singapore ala rumahan, sedap dan mudah dibuat

Cara membuat laksa Singapore ala rumahan, sedap dan mudah dibuat
foto: Instagram/@yscooking

Brilio.net - Laksa ala Singapura jadi salah satu makanan yang ngangenin. Makanan satu ini punya isian lengkap yang bikin kenyang. Jika biasanya, laksa berisi udang, kamu bisa menggantinya dengan bakso ikan.

Bahan-bahan yang lain juga bisa disesuaikan dengan stok di rumah. Kamu pun bisa membuat laksa sendiri di rumah. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari akun Instagram @yscooking.

Cara membuat laksa Singapore ala rumahan, sedap dan mudah dibuat

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- Mie rebus/kwetiau/bihun
- Telur rebus
- Tauge (optional)
- Tahu kulit (optional)
- Daun kemangi
- Sambal belacan
- Jeruk nipis

Bahan kuah:
- 1 pack bakso ikan
- Fish cake iris tipis
- 2 batang serai geprek
- 3 lbr daun salam
- 3 lbr daun jeruk
- 2 buah bunga lawang
- Kaldu bubuk, garam, dan merica secukupnya
- 2 pack santan instan

Bumbu halus:
- 6 siung bawang putih
- 8 butir bawang merah
- 3 buah cabai merah
- 3 cm kunyit
- 2 cm lengkuas
- 4 buah kemiri sangrai
- 1 sdt ketumbar
- 2 blok terasi
- 2 sdm ebi rendam air panas

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, bunga lawang dan serai sampai harum.
2. Tuang air, biarkan mendidih lalu saring.
3. Didihkan kembali, masukkan santan, bakso ikan, fish cake, beri bumbu.
4. Masak sampai matang
5. Tata mi di mangkuk, tuang kuahnya, sajikan dgn pelengkap.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya