Resep jali-jali baked puding, enak, sederhana, dan bikin nagih

Resep jali-jali baked puding, enak, sederhana, dan bikin nagih
Instagram/@tsaniwismono

Brilio.net - Camilan manis bisa dibuat dari berbagai macam bahan. Salah satunya dari jali-jali, nih. Kali ini jali-jali diolah menjadi ala-ala puding. Supaya kian manis, jangan lupa masak dan campur susu serta kismis. Biar makin segar, tambahkan perasan lemon dan topping buah stroberi di atasnya.

Daripada cuma bayangin saja nih, mending langsung bikin. Simak resep jali-jali baked puding yang telah BrilioFood lansir dari akun Instagram @tsaniwismono.

Resep jali-jali baked puding, enak, sederhana, dan bikin nagih

foto: Instagram/@tsaniwismono

Bahan:
- 675 ml air panas
- 130 gram pearl barley atau jali-jali
- 1 sdt garam
- 2 butir telur
- 325 ml susu cair
- 35 gr gula palm
- 1 sdm butter atau margarin, lelehkan
- 1 sdt vanilla essence
- 35 gram kismis
- 1/2 sdt kulit lemon parut
- 1 sdt lemon peras

Cara membuat:
1. Siapkan panci, masak jali-jali dengan air dan 1 sdt garam. Masak sampai mengembang sekitar 20 menit. Tutup panci, matikan api, biarkan 10 menit, dan dinginkan.
2. Campur telur, susu, gula, margarin leleh, dan vanilla. Campur rata.
3. Masukkan jali-jali yang sudah dimasak, kismis, kulit lemon parut, dan lemon juice. Aduk rata.
4. Tuang adonan ke wadah tahan panas, kemudian taruh ke dalam loyang yang lebih besar. Isi dengan air panas. Oven suhu 160°C selama 50 menit.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya